Ketahui Pengertian Investasi Properti dan Cara Melakukannya

Ketahui Pengertian Investasi Properti dan Cara Melakukannya

Investasi properti merupakan instrumen bisnis yang banyak digemari oleh sebagian orang karena memiliki banyak keuntungan. Sama halnya seperti logam mulia, karena properti juga termasuk aset nyata atau riil yang bisa kita lihat wujudnya.

Meski sifatnya tidak likuid, tapi karena nilainya selalu naik, maka kekayaan bersih akan selalu bertambah di masa depan. Itulah mengapa jenis investasi seperti ini terbukti nyata terutama untuk jangka panjang.

Mengenal Investasi Properti

Investasi untuk jangka panjang memang sangat penting, terlebih kondisi ekonomi seperti sekarang ini semakin menurun. Bahkan jenis investasi sendiri memang cukup beragam, mulai dari saham, emas maupun barang-barang berharga dan branded sekalipun.

Salah satunya adalah properti yang merupakan salah satu jenis investasi pilihan yang tepat untuk semua orang. Selain hanya memiliki nilai jual yang stabil dan terus naik di tiap tahunnya, investasi ini ternyata minim terjadinya risiko.

Namun, investasi ini cukup tricky walaupun nilainya masih stabil dan minim terhadap risiko. Sehingga sebagian orang terutama para pemula masih ragu untuk memilih investasi seperti ini.

Meski demikian tidak ada salahnya untuk mencoba hal baru karena semua itu butuh proses dan usaha. Bagi Anda yang ingin melakukan investasi jenis properti sebaiknya simak penjelasannya berikut ini!

Tentang Properti

Investasi properti adalah jenis investasi dalam bidang properti, seperti yang berkaitan dengan pembelian, kepemilikan, penyewaan bahkan pada pengelolaan. Salah satu tujuannya adalah demi mendapatkan sebuah keuntungan besar.

Investasi ini merupakan pembelian suatu properti nyata yang diajukan guna memperoleh ROI (Return of Investment). Baik itu melalui penjualan kembali, melalui hasil sewa maupun dari gabungan dua faktor ini.

Jika kita lihat dari jangka waktunya, justru investasi inilah yang lebih fleksibel. Mengapa? Karena bisa menjadi investasi untuk jangka panjang maupun jangka pendek.

Baca Juga :  Ingin Investasi? Inilah Keuntungan Investasi Emas yang Wajib Diketahui

Memiliki Banyak Kelebihan

Sebelum Anda memutuskan untuk memilih investasi properti ada baiknya mengetahui terlebih dahulu keunggulan yang bisa Anda peroleh. Pertama adalah nilai properti lebih stabil dari kurun waktu ke waktu.

Hal ini tentunya sudah tidak harus Anda ragukan lagi mengingat bangunan atau hunian memang selalu ada untuk setiap saat. Belum lagi bila Anda akan berinvestasi pada jenis properti yang mempunyai nilai aset sangat tinggi.

Misalnya saja seperti apartemen eksklusif. Tentunya hal ini akan mendatangkan keuntungan besar dalam jangka waktu yang lebih panjang.

Cara Berinvestasi

Setelah Anda mengetahui mengenai pengertian maupun keunggulan dari investasi properti, selanjutnya adalah cara memulai bisnis ini. Sebab, banyak cara yang dapat Anda lakukan dengan mudah sesuai langkah-langkah seperti berikut ini.

Cara yang paling umum, biasanya dengan membeli atau memabngun properti milik Anda secara pribadi. Namun jika hanya sekedar kepemilikan, maka keuntungan yang akan Anda peroleh tidak akan terasa.

Maka dari itu, bisnis sewa dapat Anda lakukan untuk memperoleh penghasilan yang pasif secara berkala. Bahkan tidak harus menghabiskan waktu maupun tenaga yang banyak sekalipun.

Jika Anda ingin melakukan bisnis Flip Properti yang merupakan proses untuk mmbeli banguan rumah maupun yang lainnya. Anda bisa langsung melakukan inovasi lalu menjualnya dalam jangka waktu yang lebih singkat.

Nah, pelaku bisnis ini sendiri sering disebut sebagai Flipper serta proses penjualannya bernama Flipping. Memang bisnis ini di Indonesia tidak sangat populer, tetapi bukan berarti Anda tidak bisa mendapatkan keuntungan.

Sebab, investasi properti ini bisa dilakukan oleh siapa saja, mulai dari kalangan umum hingga penjual properti sekalipun. Tahapan pertamanya bermulai dari pengambilan pinjaman dahulu di KPA dari bank dengan mencari jenis properti yang memiliki harga rendah.